Ythn. Masyarakat Indonesia
Di Washington, D.C. dan sekitarnya
Dengan hormat disampaikan bahwa KBRI Washington, D.C. mengundang Bapak/Ibu untuk menghadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi memperingati 65 tahun Kemerdekaan RI, pada hari Selasa, 17 Agustus 2010, bertempat di Wisma Indonesia, 2700 Tilden Street, NW, Washington, D.C. Dengan perincian sebagai berikut:
- Upacara akan dimulai pukul 10.00 pagi
- Peserta Upacara diharapkan hadir dan siap ditempat paling lambat pada pukul
09.30. (pada pukul 09.30, pintu gerbang akan ditutup) - Undangan masyarakat diharapkan mengenakan batik/bebas rapi, dan tidak diperkenankan memakai sandal dan jeans.
Upacara penurunan bendera akan diselenggarakan pada sore harinya, pukul 19.00, di Wisma Indonesia.
Demikian, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.
Salam,
A.n. Koordinator Bidang Upacara
Bidang Publikasi dan Dokumentasi
Labels: indonesian community, KBRI, KBRI Washington DC, kjri Chicago, KJRI Houston, KJRI Los Angeles, KJRI San Francisco, Masyarakat Indonesia